SUARATENGGARA.COM, PALANGGA -Pemerintah Desa (Pemdes) Sanggi – Sanggi Kecamatan Palangga Kabupaten Konawe Selatan(Konsel) Provinsi Sulawesi tenggara (Sultra) terpilih menjadi tuan rumah dalam rangka evaluasi perkembangan dan penilaian lomba Desa dan Kelurahan yang akan di helat pada tanggal 25 Maret 2022.
Persiapanpun terus dibenahi dari pantauan Media Suaratenggara.com Persiapan yang dilakukan yaitu seperti pembenahan fisik berupa pembersihan halaman rumah penduduk, pembenahan kantor desa, pembuatan Pos Kamling, Pembuatan Dasa Wisma, kantor LPM, kantor BPD, PKK dan Posyandu.”, jelas Muhammad Yunus
Kades Sanggi – Sanggi Muhammad Yunus, membenarkan hal tersebut, dengan mengajak peran serta seluruh perangkat desa, elemen masyarakat tidak terkecuali mitra desa Bhabinkamtibmas, Bhabinsa bahu membahu dalam berusaha mewujudkan desa yang di harapkan.
Lebih lanjut, Yunus ini mengatakan, bahwa melalui rapat pemantapan lomba tersebut, maka Desa Sanggi – Sanggi bisa lebih siap dan optimal mengikuti lomba, dengan cara membenahi dan mengisi kekurangan setiap variabel yang ada.
“Dengan adanya evaluasi ini, disinilah kami dapat menimba ilmu dan pengalaman sebab, melalui kegiatan penilaian seperti ini kami dapat mengetahui kekurangan yang ada di desa kami.”Ucapnya
Yunus menambahkan, terkait persiapan telah kami lakukan sebaik mungkin tak lupa juga dengan melibatkan juga seluruh stekholder terkait untuk mensukseskan Evaluasi Lomba Tingkat Desa dan Kelurahan ini”,Katanya
Yakin dan percaya dengan peran, kesungguhan, kekompakan dan sinergitas bersama, kita bisa meraih tropy tertinggi sebagai juara I pada ajang ini,”Tutup muhammad yunus dengan penuh optimis.
Laporan : Tim