Kapolres Konawe Selatan Sidak Ruang Tahanan Pastikan Keadaan Tahanan dan Pelayanan Maksimal

Kapolres Konawe Selatan AKBP Wisnu Wibowo, SH. S.I.K., M.Si

Suaratenggara.com Konawe Selatan – Kapolres konawe selatan AKBP Wisnu Wibowo, S.H., S.I.K., M.Si lakukan Inspeksi Mendadak ( Sidak ) di ruang tahanan mapolres konsel, rabu (30/11/2022)

Menurut kapolres sidak kali ini dilakukan memgetahui sejauh mana pengamanan dan pelayanan ruang tahanan serta untuk mengantisipasi hal – hal yang tidak di inginkan.
“Pengecekan dan penggeledahan ruang tahanan dilakukan untuk mengantisipasi masuknya barang terlarang seperti narkoba, korek api, handphone dan berbagai alat lain yang kemungkinan dapat membahayakan tahanan selama berada di ruangan ini” tegas AKBP Wisnu.

Ketgam : Kapolres Konawe Selatan AKBP Wisnu Wibowo, SH. S.I.K., M.Si Saat sidak diruang tahanan dan didampingi wakapolres Konsel Kompol. Risal Syahril, Kasat Reskrim Iptu. Henriyanto.T, serta Kasat Tahti Ipda Asman.

Saat melakukan sidak Kapolres mengingatkan kepada anggota yang melaksanakan piket tahanan untuk selalu siaga dan meningkatkan kewaspadaan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Dengan tegas kapolres meminta petugas untuk melakukan kontrol kepada tahanan khususnya terkait masalah kesehatan tahanan serta perlakuan kepada tahanan semuanya sama jangan ada yang dibedakan.

Ketgam : Kapolres Konsel AKBP Wisnu Wibowo, SH. S.I.K, M.Si saat Sidak diruang tahanan.

Turut mendampingi kapolres saat sidak di tahanan Wakapolres konsel Kompol. Risal Syahril, Kasat Reskrim Iptu. Henriyanto.T, Kasat Tahti Ipda. Asman serta personil piket tahanan.
Kapolres juga menyempatkan berkomunikasi dan membagikan makanan kepada para tahanan dan meminta agar berperilaku baik selama ditahanan serta tidak mengulangi lagi perbuatannya.

“Kami tidak membenci rekan-rekan tapi yang dibenci adalah perbuatannya untuk itu saya berharap rekan bisa sadar dan mengetahui apa yang salah serta tidak akan mengulangi lagi perbuatannya setelah keluar nantinya” tutup Kapolres Wisnu Wibowo.

Sumber : Humas Polres Konsel

Editor Muhammad Sopian

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *